Kanreg X “Melaspas” Rumah Jabatan

Melaspas adalah upacara pembersihan dan penyucian bangunan yang baru selesai dibangun atau baru ditempati lagi, seperti rumah, kantor, toko dan lain sebagainya. Upacara ini digelar agar orang yang akan tinggal di bangunan tersebut merasa aman dan tentram serta betah dan terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan (sakit, boros, marah dan pertengkaran). Rangkaian upacara tersebut dilaksanakan di Kantor Regional X BKN Denpasar, tepatnya upacara melaspas 9 unit rumah jabatan untuk eselon IV di lingkungan Kanreg X BKN, Selasa (27/10).

DSC_1449

Anggota SDUH sedang melkukan prosesi ngayaban banten ayaban dan ngayaban pras pamlaspas

Sehari sebelum upacara melaspas, Suka Duka Umat Hindu (SDUH) Kanreg X BKN yang ditunjuk sebagai panitia penyelenggara melaksanakan upacara mendak tirta ke beberapa pura yang ada disekitaran kantor, diantaranya Pura Sakenan, Pura Prapat Nunggal, Pura Candi Narmada, Pura Tanah Kilap dan Pura Tri Khayangan Desa Pedungan. Tirta atau air suci tersebut dipakai saat upacara melaspas.

DSC05980

Kakanreg X BKN dan Ibu, serta anggota SDUH melakukan persembahyangan setelah upacara Melaspas

Upacara yang dihadiri langsung oleh Kakanreg X BKN Denpasar, Drs. Made Ardita, M.Si dipuput oleh Jro Mangku Kajeng dari desa Penatih, Denpasar. Made Ardita mengatakan rumah jabatan yang  nantinya diharapkan menjadi model atau contoh untuk Kantor Regional lain agar segera bisa dimanfaatkan setelah diresmikan nantinya. Rumah jabatan ini rencananya akan diresmikan oleh Kepala BKN pada hari Kamis 29 Oktober 2015 bersamaan dengan peresmian gedung Assessment Center Kanreg X BKN. (Yd)