Kanreg X BKN Raih Nilai Tertinggi Dalam Laporan Keuangan dan Kinerja Instansi Pemerintah

Denpasar. Disampaikan dalam sambutannya, Kanreg X BKN berhasil meraih nilai paling tinggi diantara BKN/Kanreg secara keseluruhan yakni 67,77 (B) dalam hal Pelaporan Keuangan dan Kinerja Instansi Pemerintah. Penilaian Laporan Keuangan dan Kinerja tersebut meliputi Perencanaan, Pengukuran, Pelaporan, Evaluasi dan Capaian kinerja. Hal tersebut disampaikan Istiyarno S.IP selaku Kepala Bagian TU Kanreg X BKN dalam Monitoring dan Evaluasi Tahun Anggaran 2016 serta persiapan Tahun Anggaran 2017 dan Rencana kerja Tahun anggaran 2018 yang digelar di Aula Bimasena pada Selasa (20/12).

Istiyarno S.IP saat memberikan sambutan

Ditambahkan Istiyarno, bahwa prestasi tersebut merupakan hasil kerja keras seluruh pegawai Kanreg X BKN. Namun demikian diharapkan ke depan dapat ditingkatkan kembali di bawah kepemimpinan Kakanreg yang baru, yakni Ida Ayu Rai Sri Dewi, yang telah dilantik pada Senin (19/12) oleh Kepala BKN sesuai Keputusan Kep. BKN Nomor 171/Kep/2016 tanggal 5 Desember 2016.

Seusai dibuka oleh Kepala Bagian TU, acara dilanjutkan dengan pemaparan program kerja dan evaluasi oleh Kepala Bagian/ Bidang di lingkungan Kanreg X BKN. Kabag TU yang mendapatkan giliran pertama memaparkan tentang Indeks Pelayanan serta Data Kepegawaian, Pengembangan kepegawaian dengan mengadakan pelatihan atau diklat serta penggunaan anggaran pada tahun 2016. Sementara dari Bidang INKA, Kepala  Bidang Informasi Kepegawaian Abdul Salam Gassing menyampaikan Monitoring dan Evaluasi Capaian Kinerja Tahun 2016 terkait jumlah dokumen kepegawaian yang sudah diproses serta pemanfaatan CAT di Kanreg X BKN.

 

Kepala Bidang INKA memaparkan laporan capaian kinerja pada Tahun 2016

Theodorus Darius Lusi selaku Kepala Bidang Pengembangan dan Supervisi Kepegawaian menyampaikan penurunan permasalahan kepegawaian hingga 24,68 persen, konsultasi kepegawaian, penyelenggaraan bimtek/ sosialisasi/ workshop di wilayah kerja Kanreg X BKN serta laporan pengelolaan WBS (Whistle Blowing System). Dari Bidang Pengangkatan dan Pensiun , Nurul Kholisa memaparkan bahwa hingga saat ini jumlah Pensiun BUP, Janda/Duda di Provinsi Bali, NTB dan NTT masih tersisa 603 dari usul masuk sejumlah 11.327 di Tahun 2016. Giliran terakhir dari Bidang Mutasi dan Status Kepegawaian yang diwakili Deddi Kurniawan yang menyampaikan Total Usul Masuk Berkas Kenaikan Pangkat Periode April 2016 untuk Instansi Prov. dan Daerah terhitung 21.921, sedangkan Kenaikan Pangkat Periode Oktober 2016 untuk Instansi Vertikal sejumlah 843. Tak hanya itu, Bidang Mutasi dan Status Kepegawaian juga memaparkan sejumlah inovasi yang sudah dilakukan pada Tahun 2016.(IRN)

Inovasi di Bidang Mutasi dan Status Kepegawaian menjadi salah satu capaian kinerja yang diaporkan dalam  Monev Tahun 2016