Evaluasi ZI, Komitmen Kanreg X BKN Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik dan Integritas Penyelenggara Layanan

WhatsApp Image 2021-12-01 at 3.58.59 PM (1)

Sebagai tindak lanjut evaluasi secara virtual yang telah dilakukan pada bulan Oktober lalu, Kantor Regional X Badan Kepegawaian Negara menerima kunjungan Tim Evaluator Pembangunan Zona Integritas dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN RB) pada Rabu (01/12). Kunjungan Tim Evaluator Aiaz Rajasa, Adi Anggriawan dan Faiz Hamza Burhani ini, diterima langsung oleh Kepala Kantor Regional X BKN Paulus Dwi Laksono Harjono didampingi Kepala Bagian Informasi Kepegawaian  Ketut Buana selaku Ketua Tim ZI dan RB serta Kepala Bagian Tata Usaha Fuardin.

Dalam sambutannya, Kakanreg menekankan bahwa Kanreg X BKN telah memberikan pelayanan secara maksimal dan berintegritas. “Berbeda dengan jaman dulu dimana PNS banyak mendapatkan pelayanan, kini PNS yang harus memberikan pelayanan kepada masyarakat. Kanreg X BKN memberikan pelayanan kepada instansi eksternal atau stakeholder dengan sepenuh hati secara profesional dengan mengedepankan integritas,” ungkapnya. Selanjutnya Kakanreg juga memaparkan tentang implementasi budaya kerja di lingkungan Kanreg X BKN serta pemanfataan teknologi informasi guna meningkatkan pelayanan kepegawaian di lingkungan Kanreg X BKN, seperti aplikasi X-Apple, Si Mantan, Si MADE, ALU, serta pemanfaatan media sosial dan website dalam menyebarluaskan informasi kepegawaian. Dalam kesempatan ini Kakanreg juga menyampaikan beberapa strategi yang telah dilakukan oleh Tim Pembangunan Zona Integritas Kanreg X BKN untuk meningkatkan integritas penyelenggara layanan, peningkatan kualitas pelayanan publik, peran agen perubahan, monitoring evaluasi dan upaya perbaikan berkelanjutan untuk mewujudkan pelayanan publik yang prima dan berintegritas.

WhatsApp Image 2021-12-01 at 3.59.01 PM (1)WhatsApp Image 2021-12-01 at 3.59.00 PM

Dalam evaluasi pembangunan Zona Integritas ini, Tim Pembangunan Zona Integritas kanreg X BKN memberikan penjelasan atas beberapa konfirmasi dan pendalaman subtansi dari evaluasi pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi ini. Tak hanya di ruang Arjuna, evaluasi ini juga dilakukan tim evaluator dengan mengunjungi Bagian/Bidang di lingkungan Kanreg X BKN serta melakukan tanya jawab kepada pegawai dan stakeholder penerima layanan secara acak. Dalam kesempatan ini evaluator juga melihat secara langsung sarana pelayanan yang telah dibangun dan dikembangkan serta transformasi pelayanan yang telah yang dilakukan oleh Kantor Regional X BKN Denpasar beberapa tahun belakangan ini.

Menutup kegiatan, Kepala Kanreg X BKN menegaskan evaluasi ini merupakan tanggungjawab Kanreg X BKN dalam membuktikan bahwa Kanreg X BKN layak dan pantas menyandang predikat sebagai Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani. Evaluasi ini sekaligus menjadi sarana untuk mendapatkan sarana perbaikan yang keberlanjutan sebagai upaya peningkatan kualitas pelayanan publik khususnya di Kantor Regional X BKN sehingga pelayanan prima oleh penyelenggara yang berintegritas dapat terwujud.

WhatsApp Image 2021-12-01 at 7.06.48 PM