128 CPNS DAN 83 PPPK TA.2021 KAB. LEMBATA Terima SK Pengangkatan

Lembata, NTT. Dalam rangkaian pembukaan kegiatan Peningkatan Pelayanan Kepegawaian (P2K) Kanreg X BKN yang digelar di Kab.Lembata, NTT pada Selasa (28/6) bertempat di Ballroom Hotel Olympic, Deputi Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen didampingi Kepala Kantor Regional X BKN Paulus Dwi Laksono Harjono dan Penjabat Bupati Lembata, Marsianus Jawa menyerahkan secara simbolis Surat Keputusan Pengangkatan CPNS dan PPPK Guru Tahap 1 Formasi Tahun Anggaran 2021 di Lingkup Pemerintah Kabupaten Lembata  sejumlah 128 orang CPNS dan 83 PPPK Guru.

3  2

Dalam sambutannya, Penjabat Bupati Lembata menegaskan agar CPNS dan PPPK selalu disiplin. “Sebagai ASN, kita tidak hanya dituntut berkinerja tapi juga menjaga moral dan etika.” tegasnya. Penjabat Bupati juga mengingatkan seluruh ASN untuk senantiasa menjaga netralitas ASN menjelang Pemilukada.

Sementara itu Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen juga menegaskan tentang implementasi core values ASN BerAKHLAK, yang tidak hanya diucapkan tapi benar-benar diimplementasikan sehingga dapat mendukung tugas dan peran ASN secara optimal. “Semoga kehadiran CPNS dan PPPK ini menjadi trigger untuk Lembata lebih baik lagi ke depan. Teruslah berinovasi, ” pungkasnya.

1

Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua DPRD Kabupaten Lembata, Sekretaris Daerah Kabupaten Lembata, Direktur Arsip Kepegawaian, serta Kepala OPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Lembata.