Dukung Percepatan Transformasi Digital, BKN Gelar Bimtek Aplikasi Manajemen Kinerja dan Integrasi Data Kinerja

3

Badung, Bali. Direktorat Kinerja ASN BKN bekerjasama dengan Kantor Regional X BKN mengadakan Bimbingan Teknis Aplikasi Manajemen Kinerja dan Integrasi Data Kinerja, Rabu (30/11). Berlokasi di Pandawa Ballroom Four Point Hotel Bali, perwakilan instansi yang berasal dari wilayah kerja Kantor Regional X BKN Denpasar, Kanreg VIII BKN Banjarmasin, Kanreg V BKN DKI Jakarta, dan Kanreg II BKN Surabaya hadir untuk memperoleh informasi dan pembinaan mengenai implementasi proses Manajemen Kinerja berdasarkan Permenpan 6 Tahun 2022 Tentang Pengelolaan Kinerja Pegawai ASN.

2

Kepala Kantor Regional X BKN Paulus Dwi Laksono Harjono dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kolaborasi yang dilakukan oleh Direktorat Kinerja ASN BKN bersama Kantor Regional X BKN dalam pembinaan Manajemen Kinerja. “Kantor Regional X sangat mengapresiasi upaya Direktorat Kinerja untuk mendorong percepatan transformasi digital terkait pengelolaan kinerja khususnya bagi Instansi di wilayah kerja Kantor Regional X BKN” ungkap beliau. Selain itu Kakanreg X BKN juga menyambut baik pelaksanaan kegiatan yang diselenggarakan di Bali kali ini.

manaj.kinerja 3011

Pada kegiatan ini Deputi Pembinaan Manajemen Kepegawaian BKN, Haryomo Dwi Putranto yang membuka kegiatan turut menyampaikan arahan kepada kepada para peserta bimbingan teknis. Haryomo menitikberatkan urgensi posisi kinerja ASN dalam proses pembinaan karier. “Dengan diimplementasikannya Permenpan RB No 6 Tahun 2022 diharapkan proses pengelolaan kinerja akan semakin optimal, dan itu merupakan tanggung jawab bersama baik oleh BKN maupun instansi pemerintah” ungkap beliau. Berkaitan dengan hal tersebut, Haryomo juga menegaskan bahwa kolaborasi antara BKN dan instansi pemerintah dalam proses pengelolaan kinerja akan semakin mudah melalui implementasi aplikasi Manajemen Kinerja secara terintegrasi.

Adanya transformasi Manajemen Kinerja bagi para ASN juga mendapatkan dukungan dari Anggota Komisi II DPR-RI, Anak Agung Bagus Adhi Mahendra Putra yang hadir dalam kegiatan ini dalam rangka menyampaikan Penerapan Etika Pancasila dalam Kinerja ASN.

Rangkaian kegiatan bimbingan teknis ini terbagi ke dalam dua sesi, yaitu pemaparan materi Strategi Implementasi Manajemen Kinerja ASN dan Bimbingan Teknis Aplikasi Manajemen Kinerja. Strategi Implementasi Manajemen Kinerja ASN disampaikan oleh Direktur Kinerja ASN, Achmad Slamet Hidayat dan dilanjutkan dengan materi teknis penyusunan SKP dan Penilaian Kinerja berdasarkan Permenpan RB No 6 Tahun 2022 yang disampaikan oleh Tim Direktorat Kinerja ASN BKN.

4

Selanjutnya pada sesi kedua, peserta mendapatkan materi Implementasi aplikasi e-Kinerja BKN bagi Instansi Pemerintah. Pada sesi ini peserta dibimbing secara langsung oleh Tim Pengembang aplikasi e-Kinerja BKN yang telah mempersiapkan pembangunan aplikasi dalam rangka mendukung proses Manajemen Kinerja secara terintegrasi bagi Instansi pemerintah. (AWW)