Mantapkan Kinerja Tahun 2023, Kanreg X BKN Gelar Monitoring dan Evaluasi Semester II Th.2022
Denpasar. Kepala Kanreg X BKN Paulus Dwi Laksono mengapresiasi kerja kolaborasi yang baik antar unit Kantor Regional X BKN di Tahun 2022 serta implementasi budaya kerja di lingkungan Kanreg X BKN. Apresiasi juga disampaikan atas capaian kinerja masing-masing unit serta capaian penyerapan anggaran yang mencapai 99,34 persen sehingga menduduki posisi ke-4 teratas dari seluruh kanreg, UPSCPKP BKN dan BKN Pusat. Hal tersebut disampaikan dalam arahannya saat membuka Monitoring dan Evaluasi Kinerja Tahun Anggaran 2022 pada Jumat (06/01) bertempat di aula A.E.Manihuruk Kanreg X BKN yang diikuti seluruh pegawai di lingkungan Kanreg X BKN secara luring serta UPSCPKP Mataram dan Kupang secara daring.
Di Tahun 2022, Kanreg X BKN berhasil meraih sejumlah penghargaan diantaranya pengelolaan E lapor, pengelolaan BMN, pengelolaan anggaran dari Kemenkeu, dan di penghujung Tahun 2022 Kanreg X BKN berhasil meraih penghargaan pelayanan publik dari Kemenpan RB. Namun Kakanreg X BKN berpesan untuk tetap rendah hati meski kini Kanreg X BKN menjadi kantor regional terbaik dan satu-satunya unit kerja BKN yang mempunyai predikat pelayanan prima. “Dalam kurun waktu semester kedua di tahun 2022, Kanreg X BKN berhasil meraih sejumlah penghargaan. Tentu saja hal tersebut tak lepas dari dukungan seluruh ASN di lingkungan Kanreg X BKN. Terimakasih untuk kerja kolaborasi serta budaya kerja yang telah diterapkan di lingkungan Kanreg X BKN. Kita boleh berbangga namun kita harus tetap rendah hati,” ungkapnya.
Lebih lanjut Kakanreg X BKN juga menyampaikan dua arahan pimpinan yakni bekerja kolaboratif serta berinovasi. “Tidak sekedar perubahan, tetapi juga memberikan pola pikir yang berbeda demi kemajuan organisasi. Berpikir secara out of the box yang mengarah ke satu tujuan pelayanan prima.”
Menutup arahannya, Kakanreg X BKN berpesan untuk seluruh ASN termasuk PPNPN Kanreg X BKN, untuk tetap menjaga netralitas dan bijak menggunakan gadget khususnya dalam bersosial media. Di Tahun 2023, Kakanreg berharap Kanreg X BKN mampu menjadi yang terbaik, inovatif dan menjadi etalase Badan Kepegawaian Negara.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan capaian kinerja di Tahun 2022 serta rencana kerja di Tahun 2023 oleh masing-masing unit kerja di lingkungan Kanreg X BKN, termasuk UPSCPKP BKN Mataram dan Kupang.