KAKANREG X BKN MONITORING PELAKSANAAN SELEKSI CASN DI ITB STIKOM BALI
Jumat (17/11) Kepala Kanreg X BKN Denpasar, Yudhantoro Bayu Wiratmoko melakukan kunjungan ke ITB STIKOM Bali Denpasar yang merupakan salah satu titik lokasi BKN Mandiri dalam pelaksanaan seleksi CASN Tahun 2023. Dalam kunjungannya Kakanreg X BKN diterima langsung oleh Rektor ITB Stikom Bali, Dadang Hermawan beserta jajaran. Dalam kunjungan kali ini, Kakanreg X BKN memonitoring pelaksanaan seleksi sekaligus mengapresiasi ITB STIKOM Bali dalam memfasilitasi pelaksanaan seleksi CASN tahun ini. “Semoga hubungan dan kerja sama yang telah terjalin semakin kuat dan erat,” ungkap Yudhantoro Bayu dalam diskusi santai dengan Rektor ITB STIKOM Bali.
Sementara pada Sabtu (18/11), Kepala Kanreg X BKN Denpasar didampingi Kepala Bidang Informasi Kepegawaian Ketut Buana kembali memantau pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK 2023 di Lingkungan Pemkab. Karangasem di Tilok ITB STIKOM-Bali Denpasar. Sejumlah total 779 peserta dinyatakan lolos dalam seleksi administrasi dan berhak mengikuti Seleksi Kompetensi berbasis Computer Assisted Test (CAT) BKN. Turut hadir Bupati Kab. Karangasem I Gede Dana didampingi Kepala BKPSDM Kab. Karangasem I Komang Agus Sukasena.
Yudhantoro Bayu dalam pengarahannya memberi pesan kepada seluruh peserta untuk percaya dengan diri sendiri serta selalu mengucap doa dalam memulai segala sesuatunya. “Semoga hasil yang didapat sesuai dengan apa yang diinginkan” ungkapnya.