Kanreg X BKN Evaluasi Pelaksanaan Seleksi CASN 2023 Di Wilayah Kerja

Senin (11/12) Kantor Regional X BKN Denpasar menggelar Evaluasi Pelaksanaan Seleksi CASN 2023 Wilayah Kerja Kanreg X BKN Denpasar bertempat di Hotel Sanur Prime Plaza dengan mengundang 44 Kepala BKD/BKPSDM/BKPP, Kepala Bidang, serta Admin SSCASN se-Wilayah Kerja Kanreg X BKN Denpasar.

WhatsApp Image 2023-12-11 at 7.09.11 PM  WhatsApp Image 2023-12-11 at 7.09.12 PM

Kegiatan diawali Laporan Kepala Bidang Informasi Kepegawaian I Ketut Buana selaku Ketua Penyelenggara yang menyampaikan bahwa kegiatan ini digelar dengan tujuan menggali masukan dan saran sebagai bahan perbaikan ke depan dalam mewujudkan seleksi CASN yang berkualitas. Selanjutnya Kepala Kanreg X BKN Denpasar Yudhantoro Bayu Wiratmoko mengapresiasi terlaksananya kegiatan bertema “Gerak Cepat Untuk Seleksi Berkualitas” ini, yang sejalan dengan upaya BKN, khususnya Kanreg X BKN, untuk menghadirkan seleksi CASN yang akuntabel dan berintegritas. Sinergitas dan kolaborasi yang telah terjalin antara Kanreg X BKN dengan BKD/BKPSDM/BKPP di wilayah kerja diharapkan dapat terus berlanjut.

Selain evaluasi pelaksanaan seleksi CASN 2023, dalam kegiatan ini Kanreg X BKN juga memberikan piagam penghargaan kepada seluruh admin SSCASN sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras dan kerja cerdasnya dalam menyukseskan seleksi CASN 2023.

WhatsApp Image 2023-12-11 at 7.09.12 PM (1)

WhatsApp Image 2023-12-11 at 7.09.12 PM (2)

 

Sementara saat memasuki sesi evaluasi pelaksanaan seleksi CASN 2023 di wilayah kerja Kanreg X BKN Denpasar hadir sebagai narasumber Direktur PPSIASN BKN Jumiati dan Kabid.Informasi Kepegawaian Kanreg X BKN Ketut Buana serta Jefri Christianto Pranata Komputer Ahli Muda selaku moderator. Jumiati dalam paparannya menyampaikan beberapa kendala dalam pelaksanaan seleksi CASN 2023 diantaranya ketidaksesuaian data pada DAPODIK dan data SISDMK yang tidak terintegrasi dengan SSCASN. Selain itu, juga terkendala masalah formasi belum berdasar referensi jabatan dan kualifikasi pendidikan pada SIASN serta masih tingginya nilai ambang batas di beberapa formasi teknis. Jumiati juga mengajak seluruh pengelola kepegawaian untuk tetap fokus pada tahap selanjutnya, yakni pengolahan nilai seleksi hingga ke proses penetapan NI PPPK.

WhatsApp Image 2023-12-12 at 6.14.54 PM (1) WhatsApp Image 2023-12-12 at 6.14.56 PM (2) WhatsApp Image 2023-12-12 at 6.14.56 PM

Selanjutnya Kabid Informasi Kepegawaian, Ketut Buana memaparkan evaluasi pelaksanaan seleksi CASN 2023 di 30 titik lokasi. Meskipun masih perlu perbaikan, Buana berharap ke depan pelaskanaan seleksi dapat berjalan lebih baik dibanding tahun ini. (GB)