Kanreg X BKN menerima penghargaan sebagai Peringkat Kedua K/ L dengan Kinerja Pelaksanaan Anggaran Terbaik Kategori Pagu Kecil Tahun Anggaran 2023 di Wilker. Kanwil. DJPb Provinsi Bali

2

5

Denpasar. Kantor Regional X Badan Kepegawaian Negara menerima penghargaan sebagai Peringkat Kedua Kementerian Negara/ Lembaga dengan Kinerja Pelaksanaan Anggaran Terbaik Kategori Pagu Kecil (Di bawah 100 Miliar Rupiah) di Wilayah Kerja Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Bali Tahun Anggaran 2023. Penghargaan diterima Kepala Kantor Regional X BKN Yudhantoro Bayu Wiratmoko dalam Rapat Koordinasi Pelaksanaan Anggaran Semester I Tahun 2024 di Aula A Basement GKN I Denpasar pada Rabu (24/01).

4

Disampaikan Kepala Kanwil. DJPb Prov.Bali Teguh Dwi Nugroho yang hadir secara virtual, tema kebijakan fiskal di Tahun 2023 yakni peningkatan produktivitas untuk transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan sudah diterapkan dan mempu memberikan output yang berdampak bagi masyarakat Bali. Output tersebut diantaranya di sektor infrastruktur, Pendidikan , kesehatan, serta sektor sosial. Sementara itu dari alokasi Pagu Belanja K/L APBN Prov.Bali selama tahun 2023 yakni sejumlah 11,49 triliun, telah terealisasi 96,25 persen atau 11,09 triliun. Di Tahun 2024, pihaknya mendorong K/L di wilayah kerjanya untuk mewujudkan belanja pemerintah yang lebih berkualitas dengan menerapkan sejumlah langkah strategis. Diantaranya peningkatan kualitas perencanaan, meningkatkan kedisiplinan dalam melakukan rencana kegiatan, melakukan percepatan pelaksanaan pengadaan barang/jasa, serta meningkatkan kualitas belanja melalui efisiensi dan efektivitas belanja (value for money).